1. Kereta api Spanyol AVE Talgo-350 mencapai kecepatan 330 km/jam.
2. CRH380A adalah salah satu dari empat kereta kecepatan tinggi milik Cina yang bisa mencapai kecepatan 380 km/jam di jalur kereta api cepat Cina yang baru dibangun.
3. Kereta api Eurostar, UK yang berjalan dengan kecepatan 300 km/jam menghubungkan London, Paris, dan Brussels
4. Mulai dibangun pada 1993, ETR 500 atau Elettro Treno Rapido 500 kereta berkecepatan tinggi di Italia yang bisa mencapai kecepatan 300 km/jam.
5. Transrapid atau TR-09 adalah kereta monorel kecepatan tinggi di Jerman yang memanfaatkan gaya magnetik dan bisa mencapai kecepatan 450 km/jam.
6. HSL 1, Belgia berjalan dengan kecepatan 300 km/jam dan menghubungkan Brussels ke LGV Nord.
7. Shinkansen atau dikenal juga dengan 'Kereta Peluru' adalah jaringan kereta api berkecepatan tinggi di Jepang yang dioperasikan oleh empat perusahaan kereta api Jepang. Kecepatan kereta api ini mencapai 443 km/jam.
8. KTX II atau KTX-Sancheon adalah kereta kecepatan tinggi di Korea Selatan yang dibangun oleh Hyundai Rotem pada pertengahan terakhir 2000an dan dioperasikan oleh Korail sejak Maret 2009. Kecepatannya mencapai 352,4 km/jam
9. Kereta api TGV RĂ©seau (TGV-R) milik Prancis dibangun oleh Alstom antara 1992 dan 1996 berdasarkan model TGV Atlantique. Kereta ini bisa mencapai 380 km/jam
10. THSR 700T adalah kereta elektrik kecepatan tinggi yang diangkat dari model Shinkansen Jepang untuk Taiwan High Speed Rail (THSR), Kecepatan kereta ini mencapai 335,50 km/jam.
Sumber : http://id.berita.yahoo.com/foto/10-kereta-tercepat-di-dunia-slideshow/the-10-fastest-trains-in-the-world-photo-1334908029.html
0 comments:
Post a Comment